Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mengganti Genteng Rumah yang Benar

Mengganti genteng rumah tidak bisa dihindari. Ini bagian dari perawatan sebuah rumah. Genteng yang sudah retak, pecah akan mengakibatkan kebocoran. Dan harus segera diganti.

Akhir-akhir ini cuaca seringkali berubah-ubah tak tentu. Kadang kemarau, kadang juga turun hujan. Oleh karenanya sudah saatnya untuk Anda berpikir tentang hal-hal penting seperti memeriksa kondisi rumah.

Memastikan tidak ada tembok yang rembes atau selokan yang mampet. Karena jika hal hal semacam itu tidak diperhatikan, maka dikhawatirkan akan terjadi kebocoran dan seisi rumah akan kebanjiran.

Baca juga: Cara mengatasi tembok rembes

Satu hal yang harus menjadi fokus utama Anda saat memasuki musim hujan adalah keadaan atap yang aman. Periksalah seluruh atap ruangan apakah terdapat potensi kebocoran atau tidak.

Jika terlihat ada yang tidak beres dengan atap ruangan tertentu di rumah Anda, segeralah untuk melakukan tindakan.

Prosedur mengganti genteng rumah yang baik benar

Teknik mengganti genteng rumah yang bocor
Teknik mengganti genteng rumah yang bocor

Mengganti genteng rumah bisa dilakukan sendiri jika Anda tahu caranya. Sebenarnya Anda bisa memanggil tukang yang lebih ahli namun apa salahnya jika Anda mencobanya sendiri.

Dan oleh karenanyalah pada artikel kali ini kita akan membahas tentang cara mengganti genteng rumah yang baik dan benar.

1. Tentukan titik genteng bocor yang perlu diganti

Hal ini penting agar Anda bisa memperkirakan jumlah genteng yang perlu diganti dan mengetahui juga jumlah genteng penggantinya. Bilamana terdapat lebih dari satu titik kerusakan genteng, maka sebaiknya Anda menyiapkan pergantian genteng secukupnya.

2. Pilih genteng pengganti yang lebih baik

Tentu Anda ingin agar kejadian genteng bocor atau pecah tidak terulang lagi bukan? Dengan memilih genteng yang lebih baik tentu potensi genteng mengalami rusak lagi pada waktu mendatang bisa diminimalisasi.

3. Perhatikan keamanan Anda saat melakukannya

Faktor keamanan menjadi sangat penting mengingat banyak faktor keamanan yang harus diperhatikan. Seperti bagaimana cara menginjak genteng yang benar sehingga tidak membuatnya retak atau cara memasang genteng yang benar agar tidak melorot lagi.

4. Sediakan item penunjang

Anda sebaiknya menyediakan beberapa item yang biasa digunakan untuk memperbaiki genteng. Bahan-bahan seperti lem dan cat genteng perlu Anda persiapkan guna menunjang proses pengerjaannya.

Bahan-bahan tersebut berguna apabila terdapat hal-hal lain terjadi. Seperti misalnya genteng yang mengalami retak rambut sehingga perlu dilakukan pengeleman saja. Dengan begitu setidaknya akan menghemat pemakaian genteng baru.

5. Memperhatikan cara pemasangan yang benar

Selain kesiapan hal-hal diatas hal lain yang penting adalah cara melakukan pemasangan genteng baru untuk mengganti genteng lama yang rusak. Untuk melakukannya perhatikan hal-hal berikut.

a. Usahakan untuk mengefektifkan langkah agar tidak terlalu banyak menginjak genteng. Hal tersebut untuk menghindari genteng lain pecah. Anda tentu tidak mau jika semakin banyak genteng yang pecah karena artinya pekerjaan Anda tidak kunjung selesai,

b. Usahakan untuk melakukan pengeleman jika genteng yang bocor hanya akibat retak rambut saja. Hal tersebut agar genteng tidak terlalu banyak dilakukan penggantian karena secara otomatis akan berdampak pada susunan atap genteng secara keseluruhan.

c. Lakukanlah penggantian genteng dengan memperhatikan prosedur yang benar. Mengganti genteng yang benar dilakukan dengan menggantinya per baris. Yaitu dengan cara melakukan penggantian tiap baris mendatar. Perhatikan kaitan tiap genteng agar nantinya tidak mudah melorot.

d. Selesaikan pemasangan genteng sampai baris terakhir.

Baca juga: Cara mengatasi atap seng yang bocor

Dengan melakukan prosedur pemasangan genteng yang benar maka potensi terjadinya kebocoran lebih parah akibat genteng pecah bisa dikurangi. Demikianlah cara mengganti genteng rumah yang bocor yang bisa kami ulas. Semoga bermanfaat! (rn)